• image01

    Creative

    Duet

  • image02

    Friendly

    Devil

  • image03

    Tranquilent

    Compatriot

  • image04

    Insecure

    Hussler

  • image05

    Loving

    Rebel

  • image06

    Passionate

    Seeker

  • image07

    Crazy

    Friend

Kamis, 15 Agustus 2013

UANG KULIAH TUNGGAL di UNIVERSITAS MULAWARMAN



Samarinda
Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 55 Tahun 2013 tentang Biaya Kuliah Tunggal dan Uang Kuliah Tunggal pada Perguruan Tinggi Negeri di Lingkungan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, besaran uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi mahasiswa Universitas Mulawarman
Yang kita ketahui, UKT (Uang Kuliah Tunggal) merupakan jumlah BKT-Subsidi pemerintah.Unmul sendiri sudah merilis dan menyerahkan data Besaran UKT 2013 ke Kemendikbud. BKT sendiri merupakan Biaya Kuliah Tunggal,tapi Mahasiswa masuk Ang.2013 tidak membayar itu. Yang mereka bayar adalah UKT hasil dari BKT dikurangi subsidi pemerintah.
Dengan sistem UKT ini maka mahasiswa tidak akan membayar Uang Pangkal dan Biaya Seminar,Wisuda dan lainnya.Namun semua sudah tergabung dalam UKT jadi hanya perlu membayar per Semester. Dan besaran UKT di Universitas Mulawarman ditiap2 fakultas tidak semua sama yakni berkisar Rp.0 - Rp.15.000.000
Sistem pembayaran akan dibagi menjadi 5 Golongan/Kelompok. Jadi tiap mahasiswapun bisa berbeda jumlah pembayarannya. Cara membedakan kelompok/golongan tersebut berdasarkan jumlah penghasilan orangtua Mahasiswa.
Kategori kelompok Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi tiap mahasiswa ditentukan berdasarkan jumlah total penghasilan kotor ayah ditambah penghasilan kotor ibu, dengan kriteria sebagai berikut:
UKT 0
Peserta Bidikmisi
UKT 1
Penghasilan ≤ 500.000
UKT 2
500.000 < Penghasilan ≤ 2.000.000
UKT 3
2.000.000 < Penghasilan ≤ 3.500.000
UKT 4
3.500.000 < Penghasilan ≤ 5.000.000
UKT 5
Penghasilan > 5.000.000

Kelompok/Golongan 1 merupakan kelompok yang akan membayar termurah dan kelompok 5 merupakan mahasiswa yang orangtuanya berpendapatan tinggi.
  1. FEKON UNMUL : Rp5.585.000,00
  2. FARMASI UNMUL Rp13.963.000,00
  3. HUKUM UNMUL Rp5.585.000,00
  4. FIB UNMUL Rp5.585.000,00
  5. FISIP UNMUL Rp5.585.000,00
  6. FKIP UNMUL Rp4.524.000,00
  7. KEHUTANAN UNMUL Rp7.149.000,00
  8. KESMAS UNMUL Rp9.830.000,00
  9. KEDOKTERAN UNMUL Rp13.963.000,00
  10. MIPA (BIOLOGI, FISIKA, STATISTIKA, KIMIA) UNMUL Rp7.149.000,00 ILMU KOMPUTER Rp5.585.000,00
  11. FTIKOM UNMUL Rp5.585.000,00
  12. FTEKNIK UNMUL Rp9.830.000,00
  13. FPIK UNMUL (BUDIDAYA PERAIRAN, MANAJEMENT SD PERAIRAN) Rp7.149.000,00 (SOSIAL EKONOMI PERIKANAN) Rp5.585.000,00
  14. PERTANIAN UNMUL (AGRIBISNIS Rp5.585.000,00) (AGROTEKNOLOGI Rp9.830.000,00) PETERNAKAN DAN THP Rp7.149.000,00)
Demikian tadi besaran UKT dari Permendikbud no. 55 Tahun 2013: Biaya Kuliah Tunggal dan Uang Kuliah Tunggal pada PTN. semoga membantu

Rektor sempat menyampaikan agar mahasiswa yg tidak mampu bisa melapor ke kami & melanjutkan ke.pihak Rektorat agar mendapatkan Keringanan. Untuk Mahasiswa FKIP yg nantinya tidak mampu membayar UKT diharapkan melapor ke Posko Kami Yang Berada di Kampus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.
Sumber : BEM FKIP UNMUL

Kamis, 18 Juli 2013

MURID MEMBLUDAK, TERPAKSA BELAJAR DI SELA-SELA PASAR TRADISIONAL

(photo 1)Tempat Belajar yang sangat minim fasilitas




(photo 2)karena membeludak sebagian anak dialihkan kesamping diatas tempat berjualan yang ada dipasar subuh
Sedih bercampur salut, itulah yang akan terlintas di benak kita ketika melihat puluhan anak-anak yang memiliki semangat tinggi namun tak didukung oleh sarana dan prasarana penunjang. Puluhan anak-anak SD di daerah Sidomulyo yang ingin mendapatkan pelajaran tambahan yang diadakan oleh relawan pendidikan dari GARAP (gerakan akativis dan relawan pendidikan) Samarinda di sebuah pondok kecil yang sudah tidak terawat di jalan Marsda A. Shaleh eks kehewanan yang dijadikan sebagai wadah untuk melaksanankan bimbingan belajar gratis buat anak-anak di sana. Jumlah siswa yang membludak melebihi kapasitas pondok tempat bimbel yang normalnya bisa ditempati 20 orang, namun karena siswa yang ada sekitar 50 orang, membuat relawan pengajar kewalahan dan terpaksa menggunakan pasar tradisional yang disampingnya untuk menampung kelebihan siswa untuk dijadikan tempat bimbel, meskipun harus disambut dengan bau tidak sedap bekas limbah-limbah daging–daging hewan. Namun hal ini tak membuat anak-anak mengeluh, mereka tetap menikmati santapan ilmu yang diberikan oleh kurang lebih 10 orang relawan pendidikan yang merupakan mahasiswa dari FKIP unmul dan tarbiyah stain yang bergabung dalam relawan Garap. Pembelajaran dimulai setiap hari senin-hari kamis dari pukul 14.00 wita sampai 15.30 wita dengan mengajarkan semua mata pelajaran anak SD kelas 1 sampai kelas 6. 

Mengapa GARAP ingin melakukan hal ini walaupun tanpa dibayar?
Maka jawabannya adalah tugas mencerdaskan kehidupan bangsa tak melulu harus dibebankan kepada pemerintah sebagaimana amanat Pembukaan UUD 45, namun GARAP menyakini bahwa tugas mencerdaskan kehidupan bangsa menjadi tugas seluruh masyarakat indonesia, khususnya mereka yang berdedikasi dalam pendidikan. Garap tak hanya sekedar bisa mengutuk dan mengkirtisi kebobrokan dan kegelapan pendidikan di Indonesia, namun Garap mencoba untuk menyalakan lilin untuk menerangi dan memajukan pendidikan di Indonesia meskipun hanya dengan gerakan-gerakan yang terkesan kecil, namun gerakan ini nyata adanya dan dapat dirasakan langsung dampaknya oleh masyarakat.

BY: Wahyudi (Ketua GARAP Samarinda)

 






Minggu, 14 Juli 2013

Program Unggulan BEM FKIP 2013/2014




1.      BEM FKIP Menyapa
Berkunjung dan silaturahim ke HMJ, Himaprodi se FKIP untuk mensolidkan dalam pergerakan mahasiswa
2.      BEM FKIP Mengajar Bersam GARAP
Sebagai bentuk kepedulian Mahasiswa FKIP dalam menyalurkan ilmunya di dunia pendidikan khususnya daerah yang belum mendpatkan pemerataan pendidikan
3.      BEM FKIP Cinta Lingkungan/ Go Green
Program dimana menjadikan Mahasiswa FKIP agar peduli terhadap lingkung sekitar kampus FKIP Unmul untuk menjadikan kampus yang hijau rapi dan indah
4.      Pusat Informasi dan Advokasi Mahasiswa
Memberikan pusat informasi seputar FKIP Unmul dan melayani mahasiswa dalam hal advokasi kampus
5.      Forum Diskusi
Sebuah wadah dimana dapat mengupdate kapasitas mahasiswa dalam isu tentang kampus maupun pendidikan yang ada di kaltim maupun di indonesia
6.      Pekan Pendidikan
Wadah penyaluran potensi keilmuan dan kreativitas mahasiswa FKIP Unmul untuk terus berprestasi dalam dunia pendidikan

Popular Posts

Text


Free Web Proxy
Diberdayakan oleh Blogger.

Test Footer 1

Subscribe me

Test Footer 2

BEM FKIP UNMUL 2013/2014 © 2013 Supported by Best Blogger Templates and Premium Blog Templates - Web Design Published by satu-delapan